Kartu Merah Emerson, Arsenal Menangi Derbi London Kontra Tottenham Hotspur

Pertandingan derbi London antara Arsenal menghadapi Tottenham Hotspur akhirnya menjadi milik tuan rumah. Duel yang digelar di kandang Arsenal di Stadion Emirates pada Sabtu, 1 Oktober 2022 malam WIB itu berakhir dengan skor 1-3.

Tiga gol tuan rumah dicetak oleh Thomas Partey di babak pertama dan gol Gabriel Jesus serta Granit Xhaka di paruh kedua. Sementara itu, tim tamu sempat menyamakan kedudukan di babak pertama setelah eksekusi penalti Harry Kane berhasil mengoyak gawang The Gunners.

Kemenangan ini menjaga posisi Arsenal di puncak klasemen. Armada Mikel Arteta kini mengemas 21 poin. Sementara itu, Spurs berada di posisi ketiga dengan 17 angka.

Pelatih Arsenal mengakui kemenangan ini tidak lepas dari pelajaran yang mereka timba dari perjumpaan sebelumnya.

“Apakah skuad sudah belajar dari kekalahan dari Tottenham itu? Ya. Konteksnya berbeda. Kami menghadapi pertandingan itu dengan banyak situasi terkait pemain yang bisa main dan tidak bisa main hari itu.”

Arteta menegaskan mereka belajar dari pertandingan itu dan berusaha untuk bangkit.

“Apa yang terjadi saat itu, Anda ambil pelajaran, Anda belajar dari situ dan move on,” tegas pelatih asal Spanyol itu.

Sementara itu, pelatih Tottenham, Antonio Conte menyoroti kartu merah yang diterima Emerson yang membuat jalannya pertandingan akhirnya lebih berpihak pada tuan rumah.

“Setelah beberapa menit setelah kartu merah, laga menjadi menjadi milik mereka. Di Inggris selalu sulit untuk dipahami. Tidak ada situasi dan keadaan yang sama. Wasit memutuskan merah, saya tidak ingin mengomentari (keputusannya).”

Mantan pelatih Inter Milan itu mempertanyakan keputusan wasit yang memberi Emerson kartu merah. Tidak mau berbicara terlalu banyak, pelatih asal Italia itu mengakui situasi itu sungguh berpengaruh pada performa timnya.

“Tapi yang pasti kartu merah mengubah pertandingan. Di starting, kami memiliki tiga striker dan ini benar-benar mengubah situasi. Kami perlu mengganti striker untuk memiliki keseimbangan yang baik,” tegasnya.

Susunan pemain Arema versus Tottenham Hotspur:

Arsenal (4-2-3-1): Aaron Ramsdale; Ben White (89′ Tomiyasu), William Saliba, Gabriel Magalhaes, Oleksandr Zinchenko (73′ Tierney); Thomas Partey (73′ Lokonga), Granit Xhaka; Bukayo Saka, Martin Odegaard (80′ Vieira), Gabriel Martinelli; Gabriel Jesus (80′ Nketiah).

Manajer: Mikel Arteta

Tottenham (3-4-2-1): Hugo Lloris; Cristian Romero, Eric Dier, Clement Lenglet (71′ Sanchez); Emerson Royal, Pierre-Emile Hojbjerg (75′ Skipp), Rodrigo Bentancur, Ivan Perisic (71′ Bissouma); Richarlison (71′ Sessegnon), Son Heung-Min (71′ Doherty); Harry Kane.

Manajer: Antonio Conte

Leave a Reply

Your email address will not be published.