Saint Seiya – Knights Of The Zodiac Netflix Tuai Cemooh Fans!

SAINT SEIYA - KNIGHTS OF THE SANCTUARY NETFLIX - INFO PRIORITAS

Netflix Tuai Kekecewaan Fans Saint Seiya Atas Film Adaptasi Miliknya!

Info Prioritas – Saint Seiya Knights Of The Zodiac sebenarnya menjadi animasi yang ditunggu-tunggu para penggemarnya. Ekspektasi fantastis yang mereka harapkan tiba-tiba berubah menjadi kekecewaan sejak awal promosi dari film animasi ini.

“Apa yang membuat Fans Saint Seiya kecewa akan hasil adaptasi Netflix ini…?”

Gender Karakter Shun

Saint Seiya - Knights Of The Zodiac Netflix Tuai Cemooh Fans! - Info PrioritasMerunut sejarah dari animasi Saint Seiya – Zodiac Sanctuary pertama kali (1986). Memang banyak yang sempat salah menyangka dengan gender dari karakter Shun (Andromeda Saint) yang menjadi adik dari Ikki (Phoenix Saint). Semula para Fans menyangka Shun bergender wanita. Namun setelah menyadarinya, mereka jadi semakin antusias dengan karakter Shun yang ternyata laki-laki.

Oleh Netflix dalam Saint Seiya – Knights Of The Zodiac yang diadaptasi dari Legend Of Sanctuary (2014), gender dari Shun dijadikan wanita. Menurut Fans, ini sangat lucu! Ketika mereka sudah menyadari bahwa mereka salah akan hal tersebut. Kini Netflix kembali melarikan identitas dari karakter Shun Andromeda.

Alur Cerita Yang Tidak Sesuai

Ini juga menjadi kekecewaan dari Fans yang berikutnya. Di mana penggemar paska menonton Knights Of The Zodiac berpendapat ini sangat tidak sesuai dengan manga dan juga anime terdahulunya. Jika memang ingin menceritakan alur yang tidak ada dalam cerita sebelumnya. Kenapa seperti terasa lari jauh?

Kualitas CG Movie Seperti Low Budget

Ini pendapat yang cukup pedas. Para Fans asal Brazil, mengatakan bahwa kualitas CG Movie dari Knights Of The Zodiac berkualitas lebih rendah dari Legend Of Sanctuary. Maka tak heran jika mereka mengatakan bahwa Seiya kali ini seperti low budget.

Original Soundtrack Yang Aneh

Kenapa dikatakan aneh? Menurut Fans asal Indonesia, yang ada dalam ingatan mereka, original sountrack yang terlantun adalah “Pegasus Fantasy” dengan lirik berbahasa Jepang. Bukan “Pegasus Seiya” dengan lirik lagu bahasa Inggris.

“Ada apa dengan Masami Kurumada…?”

Ya, itu adalah pertanyaan yang dilontarkan oleh para Fans hampir di seluruh dunia. Mereka semua sangat menginginkan animasi favoritnya lebih bagus dari sebelumnya. Dan mereka tidak menginginkan adanya perubahan cerita yang keluar dari alur originalnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published.