Rusia harus akui keunggulan Timnas Belgia yang menang telak atas pihaknya
Sepak terjang tim nasional Belgia di babak Kualifikasi Piala Eropa 2020 belum juga terbendung. Timnas Belgia menang telak dan berhasil kandaskan Rusia serta mengukuhkan posisinya.
Pada pertandingan yang digelar di Stadion Krestovsky pada Sabtu, 16 November 2019 waktu setempat atau Minggu dini hari WIB itu, Belgia mampu membungkam tuan rumah Rusia dengan skor 1-4.
Hazard bersaudara sumbang gol terbanyak
Empat gol Belgia disumbangkan oleh Thorgan Hazard di menit ke-19, sepasang gol Eden Hazard di menit ke-33 dan 40, serta gol Romelu Lukaku di menit ke-72. Sementara itu gol semata wayang Rusia dilesatkan oleh Georgi Dzhikiya di menit ke-79.
Tambahan tiga poin dari kemenangan ini membuat koleksi poin Belgia kini menjadi 27 dari sembilan pertandingan. Sementara itu Rusia terpaku di posisi kedua dengan 21 poin dari 27 pertandingan. Dengan demikian, Belgia dan Rusia berhak mewakili Grup I ke putaran final Piala Eropa 2020.
Rusia dan Belgia tampil dengan kekuatan terbaik. Sejak menit awal kedua tim berusaha mencari kesempatan untuk mencetak gol. Tim tamu lebih dulu memecah kebuntuan. Berawal dari assist, Eden Hazard, Thorgan Hazard sukses menjaringkan bole ke gawang Rusia yang dikawal Guilherme Marinato.
Eden: “Saya senang bisa membantu…”
Di pertengahan babak pertama, Eden Hazard mencatatkan namanya di papan skor, menyusul sang adik yang membuka keran gol. Sebelum babak pertama berakhir, pemain Real Madrid itu mencetak gol keduanya sekaligus memastikan Rusia unggul tiga gol di paruh pertama.
Di babak kedua, Belgia terus menguasai jalannya pertandingan. Tim tamu sukses menambah gol di menit ke-72 melalui Romelu Lukaku. Tujuh menit berselang Georgi Dzhikiya sukses memperkecil ketertinggalan tuan rumah. Namun hingga laga usai, Rusia gagal menambah gol.
Eden Hazard mengaku senang dirinya bisa membantu sang adik mencetak gol. Ia mengatakan kerja sama keduanya di tim nasional bukan lagi hal yang baru. Keduanya bergantian membantu saudaranya untuk mencetak gol.
Kemenangan penting bagi Belgia
“Tentu saja, sangat menyenangkan bisa mengirimkan assist untuk adik saya. Terkadang Thorgan mencetak gol, di lain waktu saya yang mencetak gol. Namun secara keseluruhan, kami cukup senang bisa menang,” beber Eden Hazard.
Lebih lanjut mantan pemain Chelsea itu mengatakan terlepas dari kerja sama mereka, hal yang terpenting adalah kemenangan. Apalagi bisa membantu negaranya lolos ke putaran final event akbar di benua biru itu.
“Ini kemenangan penting bagi kami untuk mengunci posisi puncak di grup. Kami tampil baik dan pantas menang. Rusia sebetulnya tidak terlalu buruk, namun kami lebih baik,” lanjutnya.
Starting line-up Rusia versus Belgia
Rusia: Guilherme, Sergei Petrov, Mario Fernandes, Kirill Nababkin, Georgi Dzhikiya, Andrei Semenov, Fyodor Kudryashov, Magomed Ozdoyev, Ilzat Akhmetov, Aleksandr Golovin, Aleksei Ionov, Artem Dzyuba, Nikolai Komlichenko
Pelatih: Stanislav Cherchesov
Belgia: Thibaut Courtois, Toby Alderweireld, Thomas Vermaelen, Dedryck Boyata, Timothy Castagne, Youri Tielemans, Leander Dendoncker, Thorgan Hazard, Eden Harvard, Dries Mertens, Eden Hazard, Michy Batshuayi
Pelatih: Roberto Martinez