Walau Kalah di Leg Pertama, Roma Santai Jelang Jamu Bodo/Glimt

Roma Petik Kemenangan Tipis di Europa Conference League

AS Roma akan menjamu Bodo/Glimt di leg kedua babak perempat final UEFA Conference League pada Jumat, 15 April 2022 dini hari WIB. Pertandinga ini akan digelar di Stadio Olimpico, kandang Serigala Roma.

Roma berada dalam posisi tertekan menyusul kekalahan di leg pertama. Roma berlu menang dengan selisih minimal dua gol setelah di leg pertama takluk dengan skor 1-2.

Sementara itu, Bodo/Glimt hanya perlu hasil seri untuk melangkah ke babak semifinal.

Walau berada dalam posisi kurang diuntungkan, pelatih Roma, Jose Mourinho tetap tenang. Pelatih asal Portugal itu menanggapi santai jelang pertandingan ini.
“Saya tak melihat pemain saya tegang. Kekalahan pertama adalah sejarah bagi klub, tetapi kami memiliki perilaku yang patut dicontoh tentang hal itu, kami memiliki permainan yang adil. Biasanya, seseorang bereaksi secara negatif sementara kami bereaksi dengan hormat meskipun kalah,” beber Mourinho.

“Kami memainkan dua pertandingan dengan mereka, tidak ada kesulitan dan apa yang terjadi Kamis lalu di luar konteks. Permainan dan akhir pertandingan normal, setelah 45 menit semuanya normal, hanya ada satu episode buruk tetapi tak masalah,” sambungnya.

Mantan pelatih Real Madrid dan Manchester United itu mengharapkan pertandingan ini bisa menjadi tontonan yang menghibur. Ia yakin tampil di kandang sendiri membuat mereka lebih percaya diri.

“Kami ingin semifinal seperti yang mereka lakukan, saya mengharapkan pertandingan hebat dengan keuntungan bermain di stadion sendiri, dengan penggemar kami sendiri yang dapat membuat perbedaan.”

Terkait pola permainan, Mourinho menegaskan mereka akan berusaha menampilkan performa terbaik.

“Kami ingin bermain sepak bola seperti yang kami lakukan di laga-laga lain, meskipun kami pernah kalah 1-6 dari mereka. Semoga tim terbaik menang, saya yakin kami yang terbaik,” pungkas eks juru taktik Chelsea itu.

3 Pertemuan Sebelumnya:

08-04-2022 Bodo/Glimt 2-1 Roma (CL)
05-11-2021 Roma 2-2 Bodo/Glimt (CL)
21-10-2021 Bodo/Glimt 6-1 Roma (CL)

5 Pertandingan Terakhir AS Roma:

18-03-22 Roma 1-1 Vitesse (CL)
21-03-22 Roma 3-0 Lazio (Serie A)
03-04-22 Sampdoria 0-1 Roma (Serie A)
08-04-22 Bodo/Glimt 2-1 Roma (CL)
10-04-22 Roma 2-1 Salernitana (Serie A)

5 Pertandingan Terakhir Bodo/Glimt:

18-03-22 AZ Alkmaar 2-2 Bodo/Glimt (CL)
21-03-22 Bodo/Glimt 4-1 Lillestroem (Piala Domestik)
04-04-22 Bodo/Glimt 2-2 Rosenborg (Liga)
08-04-22 Bodo/Glimt 2-1 Roma (CL)
10-04-22 Sandefjord 1-2 Bodo/Glimt (Liga)

Prediksi susunan pemain AS Roma versus Bodo/Glimt:

AS Roma (3-4-2-1): Rui Patricio; Kumbulla, Smalling, Ibanez; Karsdorp, Oliveira, Cristante, Zalewski; Pellegrini, Mkhitaryan; Abraham.

Pelatih: Jose Mourinho.

Bodo/Glimt (4-3-3): Haikin; Sampsted, Moe, Hoibraaten, Wembangomo; Vetlesen, Hagen, Saltnes; Solbakken, Espejord, Sorli.

Pelatih: Kjetil Knutsen.

Leave a Reply

Your email address will not be published.