Borussia Dortmund 2-0 PSV Eindhoven di Leg Kedua 16 Besar Liga Champions 2023/2024, Die Borussien Melenggang

Borussia Dortmund vs Inter Milan - Liga Champions Europa - www.infoprioritas.com

Borussia Dortmund sukses mengunci tiket perempat final Liga Champions 2023/2024. Hal ini dipastikan usai memetik kemenangan dua gol tanpa balas di leg kedua babak 16 besar pada Kamis, 14 Maret 2024 dini hari WIB.

Bermain di Signal Iduna Park, Die Borussien tampil dominan. Sepasang gol tuan rumah dicetak oleh Jadon Sancho di awal pertandingan dan Marco Reus di akhir pertandingan lebih dari cukup mengantar mereka ke babak delapan besar dengan keunggulan agregat 3-1 setelah bermain imbang 1-1 di leg pertama di kandang PSV.

Sebelum pertandingan pelatih PSV, Peter Bosz menegaskan peluang terbuka bagi kedua tim.

“Segalanya masih mungkin,” tandas Peter Bosz.

Ia cukup optimis dengan peluang timnya mengacu ada performa mereka sepanjang musim ini, terutama di kandang lawan.

“Musim ini, kami sudah menunjukkan kalau kami mampu meraih kemenangan di luar kandang.”

Sementara itu, pemain Dortmund, Nico Schlotterbeck masih belum “move on” dari hasil seri di pertemuan pertama.

“Perasaan saya campur aduk. Kami tentu saja merasa seharusnya bisa menang setelah unggul terlebih dulu. Pada akhirnya, kami harus puas dengan hasil seri 1-1,” tandas pemain internasional Jerman itu.

Ia yakin di laga ini mereka akan mendapat dukungan penuh dari pinggir lapangan.

“Kami tahu, masih ada leg kedua. Nanti, akan ada 80 ribu orang di malam Liga Champions. Kami tak terkalahkan di sana.”

Meski sudah tampil baik di pertandingan pertama, ia mengatakan mereka harus bisa lebih baik terutama dalam penguasaan bola.

“Kami bermain cukup bagus hari ini, bahkan melawan Luuk de Jong. Namun, di leg kedua, kami harus lebih baik lagi ketika menguasai bola, dan kami akan melakukannya.”

Sementara itu, bek senior Dortmund, Mats Hummels berharap para pemain Dortmund bisa tampil tenang dan menjaga fokus sepanjang pertandingan.

“Kami seharusnya bermain lebih tenang di pertandingan hari ini. Kami terlalu terpengaruh dengan panasnya atmosfer pertandingan. Saya pribadi melihat Eindhoven yang sebenarnya sangat bisa dikalahkan hari ini.”

Hummels yakin bila mereka bisa menjaga ketenangan dan menjaga dominasi permainan maka tiket perempat final akan menjadi milik mereka.

“Kami kurang bagus saat memegang bola. Di laga kandang kami, pada leg kedua, kami benar-benar harus lebih baik saat mendapatkan bola.”

Susunan pemain Borussia Dortmund versus PSV Eindhoven:

Borussia Dortmund: Gregor Kobel; Niklas Sule, Emre Can, Mats Hummels, Ian Maatsen; Salih Ozcan, Marcel Sabitzer; Donyell Malen (Karim Adeyemi 70′), Julian Brandt (Felix Nmecha 58′), Jadon Sancho (Marco Reus 75′); Niclas Fullkrug.

Pelatih: Edin Terzic.

PSV: Walter Benítez; Jordan Teze, Jerdy Schouten, Olivier Boscagli, Sergino Dest; Joey Veerman (Ricardo Pepi 82′), Guus Til, (Hirving Lozano 46′) Mauro Junior (Isaac Babadi 86′); Johan Bakayoko, Luuk de Jong, Malik Tillman.

Pelatih: Peter Bosz.

Leave a Reply

Your email address will not be published.