Buntut Kekalahan di Kandang Milan, Spalletti Semprot Wasit dan Penggemar

Duel AC Milan versus Napoli di leg pertama babak perempat final Liga Champions Eropa 2022/2023 di San Siro pada Kamis, 13 April 2023 dini hari WIB berakhir dengan skor 1-0.

Tuan rumah AC Milan sukses memaksimalkan laga kandang untuk menjaga peluang ke babak semifinal.Mereka hanya butuh hasil imbang untuk lolos.

Kekalahan ini tentu menjadi pukulan tersendiri bagi kubu Napoli, tim yang sedang “on fire” di pentas domestik.

Sebagaimana ditegaskan sang pelatih, Luciano Spalletti pihaknya tak puas dengan hasil akhir.

Ia pun menyoroti kinerja sejumlah pihak mulai dari wasit, pemain, hingga penggemar.

“Saya tidak punya apa-apa untuk dikatakan, berkomentar setelah pertandingan hanya membuang-buang waktu, tidak ada jalan untuk kembali,” tegas Spalletti.

Lebih lanjut ia menyoroti kedalaman skuad di laga ini. Ia harus kehilangan sejumlah pemain kunci.

“Kami mempercayai tim ini, namun sayang sekali kami tidak bisa memainkan Anguissa karena saya pikir itu tidak adil. Sudah direncanakan untuk menggantikannya, saya melihat siapa yang akan dimainkan dalam tiga pergantian pemain, saya kehilangan yang ketiga.”

Ia tidak mau bicara panjang lebar tentang kinerja wasit dan menyerahkan kepada komite wasit untuk menilai.

“Penyesalannya adalah dia bermain dua menit lagi sementara saya yang memutuskan. Saya akan memikirkan apa yang saya lakukan, wasit tidak akan berkomentar, [Ketua Komite Wasit UEFA Roberto] Rosetti yang akan melakukannya.”

Ia menyinggung soal wasit yang dianggap tidak adil dalam memberikan hukuman.

“Dari apa yang saya lihat, Anguissa mendapatkan banyak bola. Mari kita lihat kartu kuning untuk [Piotr] Zielinski dan kartu yang tidak diberikan kepada [Rade] Krunic.”

Di sisi lain ia juga menyoroti penampilan kubu Milan terutama sang penjaga gawang Mike Maignan yang mampu melakukan sejumlah penyelamatan gemilang.

“Kami memiliki sikap yang hebat, saya mengucapkan selamat kepada tim atas cara mereka mencoba memainkan permainan, bahkan saat kalah jumlah pemain. Dan selamat untuk Maignan.”

Tidak sampai di situ. Ia juga melayangkan komentar yang menyasar para fan Partenopei.

“Dalam hal karakter, kami masih harus dibentuk dan bisa peka terhadap situasi yang kami ciptakan sendiri, contohnya atmosfer yang kami mainkan pada laga Serie A di kandang. Itu luar biasa dan saya tidak akan pernah melupakannya.”

Ia mengakui para penggemar kurang semangat dalam memberikan dukungan kepada timnya. Alih-alih bersuara mendukung para pemain, mereka malah fokus di antara mereka.

Apakah Napoli sanggup bangkit di leg kedua? Atau justru Milan yang mampu menjaga momentum?

INFOPRIORITAS

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *