Seperti sudah dijanjikan sebelumnya, pasangan ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu akhirnya menerima masing-masing satu unit rumah mewah di kawasan Pantai Indah Kapuk 2 (PIK 2), Jakarta Utara sebagai apresiasi atas keberhasilan meraih medali emas di ajang Olimpiade Tokyo 2020 lalu.
Selain Greysia/Apriyani, sang pelatih Eng Hian juga mendapat hadiah yang sama. Greysia/Apriyani akan menghuni rumah dua lantai di Pasir Putih Residences, sementara Eng Hian menghuni satu rumah dua lantai di kluster California.
“Pantai Indah Kapuk (PIK) 2 yang merupakan mega proyek Agung Sedayu Group dengan Salim Group, turut merasa bangga terhadap Greysia Polii/Apriyani Rahayu, juga kepada Eng Hian. Kedua Srikandi ini telah meraih medali emas di Olimpiade 2020 di Tokyo lalu,” kata Nono Sampono, Direktur Utama Agung Sedayu Group seperti dilansir dari badmintonindonesia.org.
“Oleh karenanya, dengan bangga PIK 2 menghadiahkan masing-masing satu unit rumah dua lantai di Pasir Putih Residences dan Eng Hian yang sudah berjasa melatih kedua Srikandi emas ini dalam bentuk satu unit rumah dua lantai di kluster California,” sambungnya.
Tidak hanya itu, PIK 2 juga menyatakan keinginan mereka untuk membentuk sebuah perkumpulan bulutangkis lengkap dengan gedung bulutangkis berkapasitas 20 lapangan.
“Sebagai informasi, untuk mendukung PBSI ke depan dalam memunculkan atlet-atlet yang mampu berprestasi di tingkat dunia, maka kami akan membentuk perkumpulan bulutangkis bernama PB PIK 2.”
“Sekaligus akan membangun pusat pelatihan bulutangkis dengan 20 buah lapangan, lengkap dengan tribun penonton setara dengan hall untuk event-event internasional. Kami sudah siapkan lahan sekitar 43 hektar lebih. Semoga Tuhan YME meridhoi rencana serta upaya-upaya dan harapan kita dalam mengabdi pada bangsa dan negara tercinta ini,” sambung Nono.
Ketua Umum PP PBSI, Agung Firman Sampurna yang hadir dalam acara tersebut bersama Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali dan Ketua Harian PP PBSI Alex Tirta, menyampaikan banyaknya hadiah dan apresiasi yang didapatkan para atlet dan pelatih berprestasi merupakan hal yang sangat penting dan positif.
“Atlet dan pelatih PBSI menerima cukup banyak hadiah sebagai apresiasi terhadap prestasi yang mereka dapatkan Apresiasi tersebut merupakan bagian dari selebrasi yang di satu sisi merupakan prestise tersendiri, tapi di sisi lain berpotensi memotivasi meningkatkan prestasi atlet-atlet lain,” tutur Agung.
Menurut Agung apresisi tersebut merupakan bentuk dukungan bagi PBSI dan para atlet nasional untuk terus berprestasi mengharumkan nama bangsa di kancah internasional.
“Oleh karena itu apresiasi ini terlepas dari besar dan bentuknya adalah sesuatu yang penting dalam upaya mendorong prestasi dan kemajuan olahraga nasional,” sambungnya.
Berita ini disponsori oleh Clubpokeronline – Slot Online Terlengkap.