Jamu Southampton Kesempatan Chelsea Tebus Kekalahan dari Madrid

Chelsea Hajar Juventus 4-0

Chelsea akan memainkan laga kandang di pekan ke-32 Liga Primer Inggris pada Sabtu, 9 April 2022 malam WIB. Di laga ini, The Blues akan menjamu Southampton di Stadion Stamford Bridge.

Sebelum pertandingan ini Chelsea menelan pil pahit di leg pertama babak perempat final Liga Champions Eropa. Chelsea takluk 1-3 dari tim paling sukses di kompetisi tersebut.

Chelsea kini berada di posisi ketiga dengan 59 poin dari 29 pertandingan, tertinggal cukup jauh dari Liverpool di posisi kedua.

Sementara itu, Soton berada di posisi ke-12 dengan koleksi 36 poin dari 30 pertandingan, tertinggal satu poin dari Leicester City di posisi ke-10.

Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel pesimis dengan peluang timnya di pentas Liga Champions. Usai laga kontra Madrid, pelatih asal Jerman itu mengatakan sulit bagi mereka untuk membalikkan keadaan.

“Tidak. Tidak untuk saat ini, karena kami harus menemukan level kami kembali. Saya tidak tahu ke mana level permainan kami itu sejak jeda internasional,” beber Tuchel.

“Kami tidak bisa menuntut diri kami sendiri untuk membalikkan keadaan jika begini penampilan kami. Berapa banyak klub yang bisa menang dengan apa yang kami butuhkan? Mungkin realistis untuk menjawab seperti ini.”

Bukan tidak mungkin, Chelsea bakal menelan pil pahit di laga-laga selenjutnya. Mantan juru taktik Paris Saint-Germain (PSG) itu menilai bila mereka tidak segera bangkit untuk memperbaiki performa maka bisa saja Chelsea akan kembali menelan pil pahit kontra Soton.

“Jika kami terus bermain seperti ini, kami akan kalah di Southampton pada Sabtu dan kemudian kami akan dilibas di Bernabeu,” pungkasnya.

5 Pertemuan Terakhir Kedua Tim:

27-10-2021 Chelsea 1-1 Southampton (EFL Cup)
02-10-2021 Chelsea 3-1 Southampton (EPL)
20-02-2021 Southampton 1-1 Chelsea (EPL)
17-10-2020 Chelsea 3-3 Southampton (EPL)
26-12-2019 Chelsea 0-2 Southampton (EPL)

5 Pertandingan Terakhir Southampton:

05-03-22 Aston Villa 4-0 Southampton (EPL)
11-03-22 Southampton 1-2 Newcastle (EPL)
13-03-22 Southampton 1-2 Watford (EPL)
20-03-22 Southampton 1-4 City (FA Cup)
02-04-22 Leeds 1-1 Southampton (EPL)

5 Pertandingan Terakhir Chelsea:

13-03-22 Chelsea 1-0 Newcastle (EPL)
17-03-22 Lille 1-2 Chelsea (UCL)
20-03-22 Middlesbrough 0-2 Chelsea (FA Cup)
02-04-22 Chelsea 1-4 Brentford (EPL)
07-04-22 Chelsea 1-3 Real Madrid (UCL).

Perkiraan susunan pemain Southampton versus Chelsea:

Southampton (4-4-2): Forster; Walker-Peters, Salisu, Bednarek, Livramento; Elyounoussi, Romeu, Ward-Prowse, Stuart Armstrong; Adam Armstrong, Che Adams.

Pelatih: Ralph Hasenhuttl.

Chelsea (3-4-2-1): Mendy; Sarr, Silva, Chalobah; Alonso, Kovacic, Jorginho, Azpilicueta; Ziyech, Mount; Havertz.

Pelatih: Thomas Tuchel.

Leave a Reply

Your email address will not be published.