Lautaro Martinez Selamatkan Inter Milan dari Kekalahan di Kandang Sociedad

Lautaro Martinez Masih Berhasrat Gabung Barcelona

Inter Milan hampir saja menelan pil pahit di matchday pertama Grup D Liga Champions 2023/3034 saat menghadapi tuan rumah Real Sociedad.

Bertandang ke Reale Arena pada Kamis, 21 September 2023 dini hari WIB, Inter ditahan imbang tuan rumah Sociedad.

Internazionale Milan malah sempat tertinggal di babak pertama setelah Brais Mendez mengoyak gawang Yann Sommer.

Beruntung ada Lautaro Martinez yang mencetak gol balasan di akhir pertandingan. Selamatlah Inter dari kekalahan dan beruntung bisa membawa pulang satu poin.

Hasil seri ini menempatkan kedua tim di urutan kedua, di belakang Salzburg yang di waktu bersamaan sukses mengalahkan Benfica dua gol tanpa balas.

Pelatih Inter, Simone Inzaghi angkat bicara terkait hasil pertandingan termasuk keputusannya membuat rotasi.

“Saya sudah memperkirakan laga akan berakhir seperti ini, kami menghadapi lawan yang berkualitas, kami menderita, namun berhasil bertahan dalam permainan,” beber Inzaghi.

Pelatih asal Italia itu menegaskan sebagaimana sudah diprediksi pertandingan tidak akan berjalan mudah.

“Kami menyamakan kedudukan dan pada akhirnya menginginkan kemenangan. Ini adalah pertandingan pertama kami, kami akan mengambil satu poin dan menyadari apa yang telah saya peringatkan, yaitu bahwa Real Sociedad adalah tim yang berkualitas.”

Ia juga menjawab pertanyaan terkait rotasi yang dilakukan pada lima pemain yang diturunkan di pertandingan sebelumnya saat menggasak rival sekota AC Milan dalam Derby Della Madoninna.

“Saya memiliki banyak pemain yang kelelahan, namun semua orang di Inter berjuang di babak pertama, bukan hanya mereka yang diganti. Yann Sommer membantu kami untuk tetap berada dalam permainan dan kami bermain dengan baik dalam 20 menit terakhir.”

“Itu adalah hal yang tepat untuk dilakukan [rotasi]. Kami memiliki skuad besar yang harus kami manfaatkan sebaik mungkin. Banyak pemain yang mengalami masalah setelah laga derby dan kami harus mengevaluasi semuanya dengan sangat hati-hati,”tegasnya.

Susunan Pemain Real Sociedad versus Inter Milan:

Real Sociedad: Alex Remiro; Hamari Traore, Igor Zubeldia, Robin Le Normand, Kieran Tierney (Aihen Munoz 62′); Brais Mendez (Jon Pacheco 85′), Martin Zubimendi, Mikel Merino; Takefusa Kubo (Alvaro Odriozola 72′), Ander Barrenetxea (Mohamed-Ali Cho 62′), Mikel Oyarzabal (Umar Sadiq 72′).

Pelatih: Imanol Alguacil.

Inter Milan: Yann Sommer; Alessandro Bastoni (Federico Dimarco 55′), Stefan de Vrij (Francesco Acerbi 76′), Benjamin Pavard; Denzel Dumfries, Henrikh Mkhitaryan (Alexis Sanchez 69′), Kristjan Asllani 9Davide Frattesi 55′), Nicolo Barella, Carlos Augusto; Lautaro Martinez, Marko Arnautovic (Marcus Thuram 55′).

Pelatih: Simone Inzaghi.

INFOPRIORITAS

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *