Manchester City harus menelan pil pahit di pekan ke-31 Liga Primer Inggris. Menghadapi Chelsea di Stadion Stamford Bridge pada Jumat, 26 Juni 2020 dini hari WIB, The Citizen takluk dengan skor 1-2.
Satu-satunya gol City di laga itu dicetak oleh Kevin de Bruyne melalui eksekusi sepakan bebas. Sementara itu sepasang gol tuan rumah dicetak oleh Christian Pulisic dan sepakan penalti Willian.
Kekalahan ini membuat City harus merelakan gelar juara kepada Liverpool. City gagal menunda pesta juara Liverpool. Liverpool begitu kokoh di puncak klasemen sementara Liga Inggris dengan jarak lebih dari 20 poin dari City di urutan kedua. City sendiri kini mengemas total 63 poin dari 31 laga yang telah dijalani.
Sementara itu bagi Chelsea kemenangan ini membuat mereka nyaman di posisi keempat dengan raihan total 54 poin.
Kedua tim menurunkan formasi terbaik di laga ini. Sejak menit awal City langsung mengendalikan permainan. Hanya saja tuan rumah lebih dulu membuka keunggulan di menit ke-36. Gol ini disebabkan karena kesalahan pemain belakang City yang berhasil dimanfaatkan Pulisic untuk menggetarkan gawang tim tamu yang dijaga Ederson Moraes.
City berhasil menyamakan kedudukan di awal babak kedua. Sepakan indah De Bruyne dari luar kotak penalti berhasil mengoyak gawang tuan rumah. City sempat memiliki beberapa peluang untuk berbalik unggul.
Sayangnya, Chelsea mendapat momentum untuk mencetak gol jelang bubaran. Berawal dari kemelut di mulut gawang City, Fernandinho tertangkap menghalau bola dengan tangan. Setelah melihat VAR wasit akhirnya menunjuk titik putih dan memberikan kartu merah kepada Fernandinho.
Willian yang maju sebagai eksekutor tak membuang kesempatan. Pemain asal Brasil itu sukses mengeksekusi tendangan dua belas pas untuk membawa timnya unggul.
“Saya sama sekali tidak memikirkan situasi Liverpool. Itu tak menguntungkan kami sama sekali. Kami menghormati Liverpool dan Manchester City sebagai dua tim hebat, selama dua atau tiga musim terakhir mereka begitu dominan,” komentar Frank Lampard, pelatih Chelsea usai laga.
Kemenangan Liverpool ini menjadi kemenangan juga bagi agen bola online yang ada di Indonesia.
Susunan Pemain Chelsea versus Manchester City:
Chelsea: Kepa Arrizabalaga; Cesar Azpilicueta, Antonio Rudiger, Andreas Christensen, Marcos Alonso; N’Golo Kante, Mason Mount Pedro Rodriguez 90′), Ross Barkley (Mateo Kovacic 74′); Willian, Olivier Giroud (Tammy Abraham 62′), Christian Pulisic (Billy Gilmour 90′).
Pelatih: Frank Lampard
Manchester City: Ederson; Kyle Walker, Ayermic Laporte (Nicolas Otamendi 74′), Fernandinho, Benjamin Mendy (Oleksandr Zinchenko 59′); Ilkay Gundogan, Rodri (David Silva 55′), Kevin De Bruyne; Riyad Mahrez, Bernardo Silva (Gabriel Jesus 55′), Raheem Sterling.
Pelatih: Pep Guardiola