Kalah di Derby Manchester, Man City Kian Tertinggal Jauh dari Liverpool

Derby Manchester

Manchester City semakin tertinggal jauh dari Liverpool di tabel klasemen sementara Liga Primer Inggris. Hal ini terjadi menyusul kekalahan The Citizen di derby Manchester, menghadapi Manchester United di kandang sendiri di Stadion Etihad pada Sabtu, 7 Desember 2019 waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.

derby manchester - liga inggris premier

Di laga tersebut, City menyerah dengan skor 2-1. Satu-satunya gol City dicetak oleh Nicolas Otamendi di menit ke-85. Sementara itu sepasang gol The Reds dicetak oleh Marcus Rashford dari titik penalti di menit ke-23 dan Anthony Martial di menit ke-29.

Kekalahan ini membuat City gagal mendekatkan diri dengan Liverpool di puncak klasemen sementara. Perolehan poin City tertahan di angka 32 poin. Sementara itu bagi Setan Merah kemenangan ini sangat penting untuk memperbaiki posisi mereka ke urutan kelima dengan tabungan total 24 poin. Sementara itu posisi puncak masih ditempati Liverpool dengan raihan total 46 poin dari 16 pertandingan.

Kedua tim menurunkan formasi terbaik di laga ini. Secara keseluruhan City mampu menguasai jalannya pertandingan. Namun dari segi efektivitas tim tamu lebih baik.

“Saya senang dengan bagaimana tim saya bermain. Kami terancam sedikit lebih banyak, tidak lebih dari biasanya, tapi lebih dari pertemuan dengan United beberapa tahun terakhir,” ungkap Pep Guardiola.

Lebih lanjut pelatih Manchester City itu mengatakan mereka cukup kesulitan meladeni kecepatan para pemain depan Setan Merah. Trio Daniel James, Anthony Martial, dan Marcus Rashford kerap merepotkan lini pertahanan mereka.

“Kami sejak awal tahu ancaman dari kecepatan yang mereka miliki, (Daniel) James, Martial, dan Rashford, karena terkadang itu mustahil untuk dikontrol. Secara umum, kami sudah melakukan apa yang kami sukai,” sambungnya.

Lebih lanjut mantan pelatih Barcelona itu menegaskan timnya kurang memaksimalkan penguasaan bola. Meski mampu mengendalikan permainan, timnya sukar untuk menciptakan peluang emas dan mencetak gol.

“Kami berkali-kali tiba di sepertiga akhir lapangan. Sayangnya kami tak mampu menuntaskannya sedikit lebih baik, tapi saya senang menyaksikan tim saya. Saya tahu tak ada yang setuju, tapi saya menyukainya,” ungkap pelatih asal Spanyol itu.

Susunan pemain Manchester City versus Manchester United:

Manchester City: 31-Ederson Moraes; 2-Kyle Walker, 5-John Stones (30-Nicolas Otamendi 59′)a, 25-Fernandinho, 12-Angelino; 17-Kevin De Bruyne, 16-Rodri (8-Ilkay Gundogan 86′), 21-David Silva; 20-Bernardo Silva (26-Riyad Mahrez 65′), 9-Gabriel Jesus, 7-Raheem Sterling

Pelatih: Pep Guardiola

Manchester United: 1-David de Gea; 29-Aaron Wan-Bissaka, 2-Victor Lindelof, 23-Luke Shaw (18-Ashley Young 89′); 39-Scott McTominay, 17-Fred; 21-Daniel James, 14-Jese Lingard (38-Axel Tuanzebe 89′), 10-Marcus Rashford; 9-Anthony Martial (15-Andreas Pereira 74′)

Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer

INFOPRIORITAS

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *