Para pemain muda Indonesia menguasai Stockholm Junior 2022. Tidak tanggung-tanggung, Indonesia meraih empat dari lima gelar yang diperebutkan pada Minggu, 1 Mei 2022 di Täby RacketCenter, Täby, Swedia.
Empat gelar yang diraih Indonesia berasal dari nomor tunggal putra, ganda putra, ganda campuran, dan ganda putri.
Satu-satunya gelar yang gagal diraih Indonesia yakni di nomor tunggal putri. Chiara Marvella Handoyo harus memberikan gelar kepada Lucia Rodriguez asal Spanyol setelah kalah straight set dengan skor 19-21, 19-21 dalam waktu 40 menit.
Menariknya, pasangan ganda putri Puspa Rosalia Damayanti/Jessica Maya Rismawardani berhasil menumbangkan unggulan teratas Nikol Carulla/Lucia Rodriguez dari Spanyol. Puspa/Jessica menang straight set 21-15 21-16 dalam tempo 34 menit.
Dominasi para pemain Indonesia benar-benar terlihat di nomor tunggal putra, ganda putra, dan ganda campuran dengan mempertemukan sesama pemain Indonesia.
Muhammad Halim As Sidiq keluar sebagai juara tunggal putra usai mengalahkan Jason Christ Alexander 21-16 21-18.
Muh Putra Erwiansyah/Patra Harapan Rindorindo yang menjadi unggulan kedua menang dua gim atas rekan senegara, Jonathan Farrell Gosal/Adrian Pratama 21-19 21-11.
Sementara, Patra Harapan Rindorindo juga meraih gelar ganda campuran berpasangan dengan Titis Maulida Rahma. Keduanya menang atas Verrell Yustin Mulia/Bernadine Anindiya Wardana melalui pertarungan tiga gim, 12-21 21-14 21-9
Berikut hasil pertandingan final Stockholm Junior 2022:
Lucia Rodriguez (Spanyol/2) vs. Chiara Marvella Handoyo 21-18 21-19
Puspa Rosalia Damayanti/Jessica Maya Rismawardani (4) vs. Nikol Carulla/Lucia Rodriguez (Spanyol/1) 21-15 21-16
Patra Harapan Rindorindo/Titis Maulida Rahma vs. Verrell Yustin Mulia/Bernadine Anindiya Wardana 12-21 21-14 21-9
Muhammad Halim As Sidiq vs. Jason Christ Alexander 21-16 21-18
Muh Putra Erwiansyah/Patra Harapan Rindorindo (2) vs. Jonathan Farrell Gosal/Adrian Pratama 21-19 21-11
Berita ini disponsori oleh 1Bandar – Agen Bola.