Daftar 8 Tim Lolos dan Jadwal Perempat Final Piala Dunia U-17 2023

Piala Dunia U-17 2023 sudah menyelesaikan babak 16 besar pada Selasa, 22 November 2023. Sebanyak delapan tim meraih tiket ke babak perempat final, sedangkan delapan tim lainnya harus tersingkir.

Timnas U-17 Brasil dan Spanyol adalah dua tim pertama yang lolos ke babak delapan besar. Hal ini ditentukan oleh kemenangan atas Ekuador dan Jepang pada Senin, 20 November 2023.

Brasil mengalahkan sesame wakil Amerika Selatan dengan skor 3-1. Spanyol menang tipis atas tim muda dari Negeri Sakura. Bintang muda Barcelona, Marc Guiu menjadi penentu kelolosan timnya.

Sehari berselang giliran timnas U-17 Jerman dan Timnas U-17 Mali. Bertanding di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Bandung, Jerman menang dramatis dengan skor 3-2 atas Amerika Serikat.

Di tempat berbeda, di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Mali membuat Meksiko tak berkutik dengan kemenangan telak lima gol tanpa balas.

Masih di Stadion Gelora Bung Tomo, Maroko menang melalui perjuangan berat hingga adu penalti atas Iran.

Kedua tim menyudahi pertandingan di waktu normal dengan skor identik, 1-1. Dalam adu tos-tosan, para pemain Maroko lebih tenang dan mampu memaksimalkan kesempatan sehingga mampu melangkah ke delapan besar dengan keunggulan 4-1.

Tim nasional U-17 Argentina juga menang telak atas timnas U-17 Venezuela pada pertandingan yang digelar di Stadion Si Jalak Harupat. Tim muda Argentina menang lima gol tanpa balas.

Kejutan terjadi di pertandingan antara timnas U-17 Uzbekistan versus timnas U-17 Inggris di Jakarta International Stadium (JIS). Wakil Asia di luar dugaan mampu mengandaskan Inggris dengan skor 2-1.

Di tempat yang sama, Prancis kontra Senegal harus ditentukan melalui adu penalti setelah bermain tanpa gol sepanjang waktu normal.Prancis akhirnya melaju dengan kemenangan 5-3 dalam adu penalti.

Babak perempat final akan menyajikan duel-duel menarik. Sejumlah “big match” tersaji sejak Jumat, 24 November 2023 petang WIB.

Spanyol versus Jerman dan Brasil kontra Argentina akan digelar di JIS. Tentu kedua laga ini akan menghadirkan tontonan menarik.

Di sisi lain, Prancis akan berhadapan dengan kuda hitam Asia yakni Uzbekistan. Saling bentrok sesama wakil Afrika tak terhindarkan di Stadion Manahan sehari kemudian saat Mali harus bertarung menghadapi Maroko untuk satu tiket ke babak semifinal.

Jadwal Perempat Final Piala Dunia U-17 2023

Jumat, 24 November 2023

15.30 WIB, Jakarta international Stadium – Spanyol U-17 vs Jerman U-17

19.00 WIB, Jakarta international Stadium – Brasil U-17 vs Argentina U-17

Sabtu, 25 November 2023

15.30 WIB, Stadion Manahan – Prancis U-17 vs Uzbekistan U-17

19.00 WIB, Stadion Manahan – Mali U-17 vs Maroko U-17

Leave a Reply

Your email address will not be published.