AS Roma 1-0 Sassuolo di Pekan ke-29 Serie A 2023/2024, Pellegrini Penentu

AS Roma sukses mengamankan poin penuh di pekan ke-29 Serie A Italia 2023/2024. Pada pertandingan yang digelar di Stadio Olimpico pada Senin, 18 Maret 2024 dini hari WIB, Serigala Roma mampu menaklukkan tamunya Sassuolo satu gol tanpa balas.

Kapten tim, Lorenzo Pellegrini menjadi penentu dengan gol semata wayangnya di awal babak kedua.

Berkat kemenangan ini Roma berhak atas tiga angka. Roma kini mengemas 51 poin dan berada di posisi kelima alias semakin mendekati zona Liga Champions.

Sebaliknya, posisi Sassuolo makin terpuruk di papan bawah. Tim ini menempati posisi ke-19 atau berada di zona degradasi dengan tabungan 23 angka.

Di tangan pelatih anyar Danielle De Rossi, Roma terus menjaga tren positif. Sebelumnya mereka berhasil meraih hasil posifif di Liga Europa. Serigala Roma mampu melaju ke babak perempat final.

Sang pelatih masih belum puas dengan penampilan timnya di babak 16 besar Liga Europa beberapa waktu lalu.

“Memang benar kami bisa bermain lebih baik dengan bola, karena Brighton bagus saat menguasai bola, tetapi tidak sebagus saat tidak menguasai bola,” beber De Rossi.

Mantan pemain timnas Italia itu menilai mereka seharusnya bisa tampil lebih baik.

“Dan kami seharusnya bisa melakukan lebih banyak hal untuk mengurangi tekanan. Kami harus bergerak lebih baik, menciptakan ruang di antara lini, tetapi hari ini kami terlalu sering melakukan umpan-umpan panjang.”

Roma mendapat modal penting dengan kemenangan di leg pertama meski melakukan sejumlah rotasi dengan mencadangkan Paulo Dybala dan Romelu Lukaku.

Ia pun merendah ketika dipuji sudah memberi perubahan pada tim tersebut.

“Skuad sudah berada dalam kondisi fisik yang baik ketika saya tiba, semua orang bekerja keras dalam latihan. Jika Anda melakukan hal itu, maka penampilan kami juga akan terlihat di Eropa.”

Ia memberi catatan soal agresivitas dan efektivitas timnya dalam memaksimalkan peluang.

“Jika kami bisa sedikit lebih tajam saat menguasai bola, maka kami bisa mulai bersenang-senang, karena kami memiliki kualitas. Jika kami tidak memenangkan leg pertama dengan skor 4-0, kami akan melakukan pendekatan yang berbeda hari ini.”

Sebelum undian perempat final, De Rossi mengaku pihaknya sepenuhnya berserah pada hasil undian. Ia pun tak mempermasalahkan bila pada akhirnya harus menghadapi tim-tim unggulan seperti Liverpool atau Bayer Leverkusen.

Susunan pemain AS Roma versus Sassuolo:

Roma: Mile Svilar; Rick Karsdorp (Zeki Celik 70′), Gianluca Mancini, Diego Llorente, Leonardo Spinazzola (Angelino 37′); Bryan Cristante, Leandro Paredes, Lorenzo Pellegrini; Houssem Aouar (Tommaso Baldanzi 70′), Romelu Lukaku (Sardar Azmoun 86′), Stephan El Shaarawy (Dean Huijsen 86′).

Pelatih: Daniele De Rossi.

Sassuolo: Andrea Consigli; Marcus Holmgren Pedersen, Martin Erlic, Gian Marco Ferrari, Mattia Viti (Ruan Tressoldi 86′); Uros Racic (Nedim Bajrami 79′), Pedro Obiang (Cristian Volpato 72′), Matheus Henrique; Gregoire Defrel (Daniel Boloca 73′), Andrea Pinamonti (Samuele Mulattieri 79′), Armand Lauirente.

Pelatih: Davide Ballardini.

INFOPRIORITAS

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *