Chelsea memetik kemenangan penting di matchday kelima Grup E Liga Champions 2022/2023. Bertandang ke Red Bull Arena pada Selasa, 25 Oktober 2022 malam WIB, The Blues mampu mengalahkan tuan rumah Salzburg.
Chelsea petik tiga poin berkat kemenangan tipis 2-1. Sepasang gol tim tamu dicetak oleh Mato Kovacic dan Kai Havertz. Sementara itu, gol semata wayang tuan rumah dicetak ole Junior Adamu.
Berkat kemenangan ini Chelsea berhak atas tiga poin. Chelsea pun merangsek ke puncak klasemen dengan 10 poin dari lima laga, unggul empat angka dari Salzburg di posisi kedua. Dengan satu laga sisa, Chelsea dipastikan ke babak 16 besar.
Havertz mengakui tidak mudah bagi mereka memetik kemenangan di laga ini. Apalagi mereka harus menghadapi tim yang memiliki catatan bagus di kandang.
“Kami tahu akan sulit bermain di sini, di stadion ini. Sudah sulit bagi beberapa tim yang datang ke sini sebelum kami,” beber Havertz melansir UEFA.com.
Lebih lanjut, ia mengakui mendapat tantangan terutama di babak kedua. Dengan hasil ini, ia mengatakan pantas bagi mereka untuk merayakan kemenangan tersebut.
“Kami tahu bahwa mereka akan menyerang kami di babak kedua tetapi kami masih bisa bangga pada diri kami sendiri karena dengan cepat mengembalikan keunggulan dan karena bertahan dengan baik.”
Kai sedikit menyayangkan timnya gagal memaksimalkan beberapa peluang untuk mencetak lebih banyak gol. Penampilan kiper tuan rumah patut diacungi jempol karena mampu melakukan sejumlah penyelamatan gemilang atas upaya Pierre-Emerick Aubameyang.
“Saya harus mengatakan, saya pikir kami memegang kendali untuk sebagian besar permainan. Kami menciptakan banyak peluang mencetak gol. Kami hanya belum mencetak gol kedua, yang akan membantu kami. Seperti yang saya katakan, kami masih senang. Kami tahu pertandingan ini akan sulit, jadi kami akan pulang dengan bahagia.”
Susunan Pemain RB Salzburg versus Chelsea:
RB Salzburg (4-3-1-2): Philipp Kohn; Amar Dedic, Maximilian Wober, Strahinja Pavlovic, Bernardo; Nicolas Seiwald, Lucas Gourna-Douath, Maurits Kjaergaard; Luka Sucic; Junior Adamu, Noah Okafor
Pelatih: Matthias Jaissle
Chelsea (3-4-1-2): Kepa Arrizabalaga; Trevoh Chalobah, Thiago Silva, Marc Cucurella; Raheem Sterling, Mateo Kovacic, Jorginho, Christian Pulisic; Conor Gallagher; Kai Havertz, Pierre-Emerick Aubameyang
Pelatih: Graham Potter