Brasil akhirnya menjadi yang terbaik di cabang olahraga sepak bola putra Olimpiade Tokyo 2020 dan raih medali emas. Tim Samba sukses mengalahkan Spanyol di partai final yang digelar di Stadion Internasional Yokohama, Sabtu, 7 Agustus 2021 malam WIB.
Di pertandingan tersebut Brasil raih emas dan menang dengan skor 2-1. Sepasang gol Selecao dicetak oleh Matheus Cunha di penghujung babak pertama dan Malcom di babak “extra time.” Sementara itu gol tunggal Tim Matador dilesatkan oleh Mikel Oyarzabal di babak kedua.
Brasil sejatinya bisa menutup pertandingan di waktu normal bila saja kesempatan emas yang didapat Richarlison bisa dimaksimalkan. Pemain Everton itu mendapat kesempatan mengeksekusi penalti. Namun sepakannya masih melambung dari gawang Spanyol yang dijaga Unai Simon.
Namun demikian Brasil tidak patah semangat. Para pemain Brasil dibawah komando Dani Alves terus menyerang, terutama di babak tambahan waktu. Malcom yang masuk sebagai pemain pengganti terbukti mampu menjadi pembeda.
Ia mencetak gol usai memenangi perebutan bola dengan kapten Spanyol. Dari jarak dekat Malcom mampu menggetarkan gawang Spanyol.
Bagi Brasil kemenangan ini sekaligus mengulangi catatan manis di edisi Olimpiade 2016 di Rio de Janeiro. Saat itu Brasil meraih emas dengan mengalahkan Jerman melalui drama adu penalti.
Sementara itu bagi Dani Alves kemenangan ini sungguh special. Pemain berusia 38 tahun itu berhasil menambah koleksi gelar. Alves kini mengemas total 44 trofi, yang sebagian besar diraih di masa-masa emasnya bersama Barcelona.
Tak heran kehadiran Alves menjadi magnet tersendiri. Tidak terkecuali bagi Pedri. Gelandang muda Barcelona dan timnas Spanyol itu berhasrat untuk bertukar kaus dengan Alves seusai laga final.
“Meski sudah berumur (Dani Alves sudah 38 tahun, berjarak 20 tahun dari Pedri) dia masih merupakan pemain yang spektakuler dan bermain pada level yang luar biasa di Olimpiade,” beber Pedri.
“Apa yang sudah dia lakukan dalam kariernya sungguh luar biasa: pemain dengan jumlah gelar juara paling banyak…Saya berharap bisa mendapatkan kesempatan untuk sedikit berbincang dengannya tak masalah apapun yang terjadi di final,” sambung Pedri.
Pedri berharap ia bisa mendapatkan jersey nomor 13 milik Alves. “Saya berharap kami (Dani Alves dan Pedri) bisa bertukar baju,” harap Pedri.
Sementara itu Alves mengatakan dirinya begitu bersemangat berada di antara para pemain muda dan ikut berjuang memenangi medali emas Olimpiade.
“Mereka yang tahu saya, tahu bahwa saya mempunyai mempunyai semangat layaknya pemain muda. Ini merupakan pengalaman pertama saya, saya akan mempunyai pengalaman yang sama dengan para pemain muda,” tandas Alves.
Susunan pemain Brasil versus Spanyol:
Brasil U23 (4-3-3): Santos; Dani Alves, Diego Carlos, Gabriel Menino, Guilherme Arana; Douglas Luiz, Bruno Guimarez, Claudinho; Richarlison, Antony, Matheus Cunha
Pelatih: Andre Jardine
Spanyol U23 (4-3-2-1): Unai Simon; Marc Cucurella, Pau Torres, Eric Garcia, Oscar Gil; Martin Zubimendi, Mikel Merino, Pedri Gonzalez; Dani Olmo, Marco Asensio; Marco Asensio.
Pelatih: Luis de la Fuente
Berita ini disponsori oleh Clubpokeronline – Agen Slot Terpercaya.